Tone Control Baxandall

Thursday, February 22nd 2024. | Audio, Teori Elektronika Mesothelioma Law Firm, Sell Annuity Payment

Tone control baxandall atau pengatur nada baxandall merupakan salah satu jenis pengatur nada aktif pada sistem audio. Pada dasarnya pengatur nada (tone control) berfungsi untuk mengatur pengutan level nada bass dan level nada treble. Nada bass merupakan sinyal audio pada frekuensi rendah dan nada treble merupkan sinyal audio pada frekuensi tinggi. Tone control baxandall merupakan rangkaian pengatur nada yang independen dalam pengaturan nada, yaitu pengaturan nada bass dan treble tidak saling mempengaruhi. Contoh rangkaian tone control baxandall dapat dilihat pada gambar berikut.

Tone Control Baxandall

Tone Control Baxadall,pengatur nada,tone control,pengatur nada baxandall,teori pengatur nada,teori baxandall,membuat tone control,rangkaian tone control,rumus tone control,rangkaian pengatur nada,pengtur nada bass,pengatur nada treble,bass,treble,rangkaian tone control aktif,pengatur nada aktif,rumus nada bass,rumus nada treble

Rangkaian pengatur nada baxandall diatas merupakan rangkaian penguat dengan jaringan umpan balik (feedback) dan rangkaian filter aktif. Dimana untuk penguatan level nada bass dan treble secara terpisah dan tidak saling mempengaruhi sebagai berikut.

Untuk nada bass, pada akhir frekuensi rendah audio (nada bass) dimana f < fB, kapasitor akan open circuit. Maka efek feedback hanya terdiri dari R1-R2. Op-amp akan bertindak sebgai inverting amplifier yang akan memberikan penguatan / gain (AB) sesuai dengan persamaan berikut.

\small \dpi{100} \frac{R_{1}}{R_{1}+R_{2}}\leq A_{B}\leq \frac{R_{1}+R_{2}}{R_{1}}

Yang berarti hanya tergantung dari pengaturan potensiometer bass. batas pengaturan maksimum potensiometer bass merupakan maksimum boost (penguatan maksimal bass) dan batas pengaturan minimum potensiometer bass merupakan maksimum cut (pelemahan maksimum).

Pada saat frekuensi nada bass meningkat, C1 akan memberikan efek pada R2 sampai C1 short sehigga tidak lagi memberikan efek atau respon. Frekuensi fB dimana C1 mulai efektif pada maksimumĀ  boost atau maksimum cut adalah :

\small \dpi{100} f_{B}=\frac{1}{2\pi R_{2}C_{1}}

Sehingga untuk frekuensi diatas frekuensi fB tersebut idak akan dipengaruhi oleh posisi potensiometer bass pada maksimum boos dan cut atau dibiarkan flat.

Untuk nada treble, pada akhir frekuensi tinggi audio f > fT kapasitor bertindak seakan short circuit. Maka penguatan (gain, AT) akan diatur oleh potensiometer treble. Pada kondisi ini potensiometer bass tidak akan efektif karena C1 short (frekuensi audio tinggi) Hal ini terjadi pada saat R4 >> R1+R3+2R5 dan penguatan level treble (gain treble, AT) adalah.

\small \dpi{100} \frac{R_{3}}{R_{1}+R_{3}+2R_{5}}\leq A_{T}\leq \frac{R_{1}+R_{3}+2R_{5}}{R_{3}}

Dan frekuensi treble (fT) pada control nada treble memiliki respon frekuensi pada :

\small \dpi{100} f_{T}=\frac{1}{2\pi R_{3}C_{2}}

Berbagi Artikel "Tone Control Baxandall":

Artikel Terkait "Tone Control Baxandall"

Karena ilmu itu adalah cahaya yang selalu menerangi setiap kehidupan kita. Diperbolehkan meng-copy tulisan di blog ini dengan tetap menjaga amanah ilmiyah & mencantumkan URL Link alamat blog ini. Dan mohon koreksi apabila terdapat kesalahan dalam penyampaian materi. Semoga artikel "Tone Control Baxandall" memberikan manfaat. Terima kasih

Like Untuk Ikuti Perkembangan Materi Elektronika

Buat Pesan Untuk Artikel "Tone Control Baxandall"

Be nice, Keep it clean, Stay on topic and No spam.
4+4= (Plus)