Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”

Saturday, December 2nd 2023. | Teori Elektronika Mesothelioma Law Firm, Sell Annuity Payment

Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)” merupakan suatu metode atau sistem pada suatu kontroller (komputer atau sejenisnya) yang digunakan dalam mengambil suatu keputusan atau melakukan suatu tindakan. Kecerdasan buatan atau sering disebut Artificial Intelegence (AI) dapat diartikan dalam beberapa pengertian sebagai berikut :

  1. Suatu cara yang sederhana untuk membuat komputer dapat “berpikir” secara inteligent
  2. Bagian dari ilmu komputer yang mempelajari perancangan sistem komputer yang inteligent, yaitu suatu sistem yang meperlihatkan karakteristik yang ada pada tingkah laku manusia, seperti mengerti suatu bahasa, mempelajari,mempertimbangkan dan memecahkan suatu masalah.
  3. Suatu studi bagaimana membuat komputer dapat mengerjakan sesuatu, yang pada saat ini, orang dapat mengerjakan lebih baik
  4. Bidang ilmu komputer yang memungkinkannya untuk memahami, bernalar dan bertindak.

Kecerdasan Buatan,Artificial Intelegence (AI),teori kecerdasan buatan,pengertian kecerdasan buatan,teori artificial intelegence,tujuan ai,tujuan artificial intelegence,pengembangan AI,pengembangan kecerdasan buatan,model kecerdasan buatan,metode artificial intelegence,sistem kecerdasn buatan

Tujuan Dari Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”

Tujuan penggunaan sistem pengambil keputusan menggunakan kecerdasan buatan atau AI adalah :

  1. Untuk mengembangkan metode dan sistem untuk menyelesaikan masalah, masalah yang biasa diselesaikan melalui aktifivitas intelektual manusia, misalnya pengolahan citra, perencanaan, peramalan dan lain-lain, meningkatkan kinerja sistem informasi yang berbasis komputer.
  2. Untuk meningkatkan pengertian/pemahaman kita pada bagaimana otak manusia bekerja

Arah pengembangan dari kecerdasan buatan atau Artificial Intelegence (AI) pada suatu sistem pengambil keputusan memiliki 2 metode sebaga berikut :

  1. Mengembangkan metode dan sistem untuk menyelesaikan masalah pada sistem kecerdasan buatan (AI) tanpa mengikuti cara manusia menyelesaikannya. Arah pengembangan kecerdasan buatan (AI) dengan metode ini adalah sistem pakar / expert systems.
  2. Mengembangkan metode dan sistem untuk menyelesaikan masalah pada sistem kecerdasan buatan (AI) melalui pemodelan yang mengikuti cara berpikirnya manusia, atau cara bekerjanya otak manusia. Arah pengembangan kecerdasan buatan menggunakan metode seperti ini adalah sistem jaringan syaraf tiruan (neural networks).

Bidang-bidang Aplikasi Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”

Menurut Elaine Rich : Masalah pada AI (Task Domain) :

Tugas Keduniaan (Mundane Task)

  • Perception: Vision, Speech Recognition
  • Natural Language: Understanding, Generation, Translation
  • Commonsense Reasoning
  • Robot Control

Tugas Formal (Formal Task)

  • Games (Chess, Backgamon, checkers,Go)
  • Mathematics (Geometry, Logic, Integral, Calculus, Proving properties of programs)

Tugas Ahli (Expert Tasks)

  • Engineering (Design,Fault Finding, Manufacturing Planning)
  • Scientific Analysis, Medical Diagnosis, Financial Analysis
Berbagi Artikel "Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”":

Artikel Terkait "Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”"

Karena ilmu itu adalah cahaya yang selalu menerangi setiap kehidupan kita. Diperbolehkan meng-copy tulisan di blog ini dengan tetap menjaga amanah ilmiyah & mencantumkan URL Link alamat blog ini. Dan mohon koreksi apabila terdapat kesalahan dalam penyampaian materi. Semoga artikel "Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”" memberikan manfaat. Terima kasih

Like Untuk Ikuti Perkembangan Materi Elektronika

Buat Pesan Untuk Artikel "Kecerdasan Buatan “Artificial Intelegence (AI)”"

Be nice, Keep it clean, Stay on topic and No spam.
2+7= (Plus)